Sosialiasi Strategi Pengembangan Sumber Daya Manusia Pada Webinar Badan Usaha Milik Rakyat Turning Crisis Into Opportunity - Peran Pelaku Ekonomi UMKM & Koperasi Di Masa dan Pasca Pandemi Covid 19

Authors

  • Ahmad Azmy Paramadina University

Keywords:

Pengembangan SDM, BUMR, Kepemimpinan Bisnis

Abstract

Webinar ini dilaksanakan dalam rangka kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Perspektif baru dengan konsep Badan Usaha Milik Rakyat (BUMR) dan pengembangan sumber daya manusia kepada pelaku UMKM. Konsep pengembangan sumber daya manusia berbasis BUMR memberikan pemahaman baru bagaimana UMKM harus melihat perubahan bisnis secara agile dan responsif. Pengembangan sumber daya manusia harus melihat tantangan bisnis baru, tata kelola sistem manajemen, sistem kompensasi kompetitif, program pelatihan kompetensi, dan skill kepemimpinan bisnis. Konsep ini disosialiasikan kepada pelaku UMKM untuk melihat bagaimana respon pelaku UMKM harus adaptif terhadap tuntutan bisnis. Kegiatan ini tidak hanya sosialisasi, tetapi membuka kesempatan pendampingan dan konsultasi kepada pelaku UMKM untuk mengembangan sumber daya manusia menjadi lebih kompetitif dan berdaya saing tinggi.

References

Hasibuan, M. S. P. (2011). Manajemen Sumber Daya Manusia. Edisi Revisi Jakarta: Bumi Aksara.

Mathis, R. L., & Jackson, J. H. (2012). Manajemen Sumber Daya Manusia. In Manajemen Sumber Daya Manusia.

Rusniati, & Haq, A. (2014). Perencanaan Strategis dalam Perspektif Organisasi. Intekna, 2(2), 102–209. http://download.portalgaruda.org/article.php?article=352623&val=8097&title=perencanaan strategis dalam perspektif organisasi

Downloads

Published

2022-01-29

Issue

Section

Articles