Dedikasi untuk Negeri melalui Program Sekolah Penggerak (PSP) Angkatan 3 Tahun Pertama Kabupaten Malang: Komunitas Belajar 1
Kata Kunci:
Program Sekolah Penggerak (PSP, Komunitas Belajar,, Lokakarya, Pengabdian Kepada MasyarakatAbstrak
Program Sekolah Penggerak (PSP) memberikan kesempatan kepada sekolah untuk memperoleh pendampingan dari Fasilitator Sekolah Penggerak (FSP) terkait Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM). Melalui program PSP ini, fasilitator melakukan pendampingan PSP salah satunya melalui lokakarya. Salah satu tema dari kegiatan lokakarya PSP adalah Komunitas Belajar 1. Oleh karena itu, tujuan dari kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah agar peserta memiliki kemampuan untuk membangun budaya belajar bersama yang berkelanjutan melalui komunitas belajar, yang berdampak pada peningkatan hasil belajar peserta didik. Peserta dari lokakarya terdiri dari berbagai unsur, yaitu pengawas sekolah, kepala sekolah, dan 2 (dua) perwakilan guru Komite Pembelajaran (KP). Lokakarya ini berlangsung di SMP Negeri 1 Kepanjen, Kabupaten Malang, dan dihadiri oleh 38 peserta. Dengan menggunakan metode alur MERRDEKA (Mulai dari diri, Eksplorasi konsep, Ruang kolaborasi, Refleksi terbimbing, Demonstrasi kontekstual, Elaborasi pemahaman, Koneksi antar materi, dan Aksi Nyata), peserta dapat memulai membangun budaya belajar bersama yang berkelanjutan melalui komunitas belajar.